Peluang Usaha Ide Bisnis Keripik Singkong Pedas

maqonsae ~ Peluang Usaha, Keripik Singkong Pedas
Singkong adalah jenis tanaman ubi-ubian yang banyak sekali tumbuh di pedesaan yang di budidayakan oleh para petani kita,  tanaman ini sangat mudah sekali perawatanya dan memiliki masa panen kurang lebih 10 bulan,  salah satu yang dihasilkan dari singkong ini adalah Keripik,  ya Keripik Singkong merupakan salah satu produk unggulan makanan ringan yang sering kita banyak jumpai dipasaran karna banyak digemari oleh konsumen,  disamping rasanya yang gurih dan enak dengan berbagai varian rasa, harga keripik singkong juga terjangkau oleh berbagai lapisan masyarakat, dengan harganya yang murah tersebut keripik singkong menjadi produk alternatif yang tepat untuk menemani santai kita bersama keluarga dan kolega.
Dengan semakin meningkatnya permintaan produk singkong jenis keripik ini,  membuat produsen keripik singkong semakin berinovasi untuk meningkatkan mutu dan varian rasa dari keripik singkong, mulai dari rasa original,  manis dan pedas,  sampai ke rasa balado dan pedas manis.

Pangsa Pasar
Konsumen keripik singkong banyak membidik pangsa pasar remaja dan anak muda,  dengan banyaknya varian rasa yang ditawarkan juga karna harganya yang ekonomis, terjangkau oleh kantong mereka,  disini keripik singkong menjadi makanan ringan favorit remaja kita.

Sekilas Info Bisnis Keripik Singkong
Banyak kita jumpai dipasar-pasar tradisonal dan modern berbagai jenis merek dan rasa dari keripik singkong,  bahkan setiap daerah sudah banyak produsen-produsen yang mengelola singkong dijadikan keripik, adapaun favorit rasa yang banyak konsumen buru adalah keripik singkong dengan rasa pedas,  sehingga banyak kita jumpai di pasaran keripik singkong yang menyajikan tingkatan level rasa pedas,  mulai dari tingkatan level satu sampai dengan sepuluh.
Nah,  buat anda yang tertarik untuk menjadikan keripik singkong ini sebagai peluang usaha.

Berikut akan kami informasikan beberapa hal yang perlu anda siapkan sebelum merintis usaha keripik singkong. 

1- Pertama-tama kenali dan fahami dulu jenis dan kwalitas singkong,  untuk menjaga kwalitas alangkah baiknya jika kita langsung bekerja sama dengan petani singkongnya,  untuk mendapatkan harga singkong yang murah dan kwalitas yang bagus pula.

2- Persiapkan peralatan dan perlengkapannya sebelum memulai produksi keripik singkong tersebut,  misalnya seperti mesin pengiris singkong,  mesin pengemas keripik singkong,  alat penggoreng dll.

3- Tingkatkan pengetahuan kita dalam persingkongan, walaupun produk serupa sudah banyak dipasaran,  namun kita harus memiliki produk yang memiliki nilai lebih dibanding dengan produk yang lainnya,  misalnya rasanya yang gurih dan tekstur keripik singkong tidak keras dan rasanya yang sangat menggoda.

4- Persiapakan strategi pemasaran yang tepat dan cepat, yang didukung dengan kemasan produk yang bagus dan aman,  dan kemasan ini memiliki daya tarik yang cukup menarik, sehingga membuat konsumen penasaran untuk membeli produk kita.


Cara Membuat Kripik Singkong Pedas

Bahan:
1kg Singkong yang yang di iris tipis
1 sdm Kapur Sirih

Bumbu:
5 siung Bawang Merah
4 siung Bawang Putih
1 sdm Cuka
2 ons Cabe Giling
10 biji Cabe Merah
Garam secukupnya
Minyak Goreng

Cara Membuatnya:
- Irisan singkong direndam dalam air kapur sirih selama ½ jam, lalu tiriskan
- Haluskan bumbu dan tumis dengan api kecil,  sampai bumbu mengental dan harum
- Campurkan cuka kedalam bumbu yang sudah dingin.
- Goreng irisan singkong yg sudah ditiriskan,  kedalam minyak goreng yang panas (usahakan dalam menggoreng dengan minyak yang banyak) dalam menggoreng jangan sampai singkong melekat satu dengan yang lainnya, singkong dinyatakan matang jika busa pada minyak penggorengan hilang, angkat dan tiriskan.
- Aduk merata sambal yang sudah di goreng dengan keripik singkong.
- Kemas dan siap untuk di pasarkan.

Demikian Cara Mengelola Ide Bisnis Keripik Singkong, semoga bermanfaat Dan bisnis Anda Lancar Barokah.

0 Response to "Peluang Usaha Ide Bisnis Keripik Singkong Pedas"

Post a Comment